Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Langkah jitu mengatasi Ejakulasi Dini yang harus kita ketahui

Langkah jitu mengatasi Ejakulasi Dini yang harus kita ketahui
Foto oleh Deon Black: https://www.pexels.com/id-id/foto/makanan-pisang-buah-kehidupan-tenang-5915442/

Langkah jitu mengatasi Ejakulasi Dini yang harus kita ketahui

duniaguru87.com – ejakulasi dini merupakan salah satu permasalahan yang sangat di takuti oleh kaum adam. Situasi ini akan menimbulkan rasa tidak percaya dalam berhubungan seksual. Lalu apa sih penyebab dari ejakulasi tersebut ? dan bagaimanakah cara agar kita bisa mengatasi ejakulasi dini ini? di bawah ini telah dunia guru 87 rangkum mulai dari penyebab hingga cara mengatasinya.

Pengertian dari Ejakulasi Dini

Keadaan dimana pria mengalami atau mencapai orgasme yang terlalu cepat dan cenderung tidak bisa terkontrol adalah pengertian dari ejakulasi dini. Ejakulasi dini ini bisa di katakan sebagai orgasme yang tidak di harapkan. Keadaan berupa ejakulasi dini ini bisa terhadi sebelum atau sesudah melakukan foreplay dengan pasangan.

Ketika ejakulasi dini ini terjadi biasanya akan mengganggu kenikmatan dari pasangan kita, maka dari itu kita harus cepat untuk bisa mengetahui penyebab dan cara mengatasinya. Ejakulasi dini ini merupakan salah satu masalah medis yang bisa di sebabkan oleh beberapa faktor seperti depresi, setres, dan masih banyak lagi penyebab – penyebab lainnya .

Penyebab terjadinya Ejakulasi dini

Dibawah ini adalah beberapa penyebab bisa terjadinya ejakulasi dini yang dapat dunia guru 87 rangkum antara lain :

1. Narkoba dan juga alkohol

Penyalahgunaan dari obat – obatan dan juga konsumsi alkohol dapat menyebabkan terjadinya disfungsi ereksi dan juga bisa menyebabkan terjadinya ejakulasi dini. Cara mengatasinya cenderung mudah yaitu, dengan membatasi konsumsi alkohol harian. Konsumsi alkohol harian yang di sarankan adalah 2 sampai 3 gelas alkohol agar kita bisa terhindar dari zat – zat yang akan membawa masalah pada miss P kita.

2. Disfungsi ereksi

Bagi beberapa pria yang cemas tentang mempertahankan ereksi biasanya akan mengalami ejakulasi dini.

3. Penyakit

Di dalam beberapa kasus, ejakulasi dini ini bisa terjadi karena kondisi medis yang serius, salah satunya adalah tekanan darah tinggi atau lebih kita kenal dengan istilah hipertensi, atau bisa juga terjadi karena diabetes yang kita derita, selain itu penyakit hipotiroidisme dan juga penyakit prostas juga akan membatasi durasi dari ereksi kaum pria.

4. Gelisah

Sangat banyak pria yang mengalami keadaan ejakulasi dini ini mempunyai masalah dengan rasa kecemasan, entah itu dari kemampuan seksualnya atau masalah lainnya.

5. Masalah hubungan

Masalah ini biasanya terjadi karena kita memiliki masalah dengan pasangan kita, masalah ini harus segera kita selesaikan agar kita tidak mengalami ejakulasi dini.

6. Kepekaan yang berlebihan

Penyebab lain yang bisa menyebabakan terjadinya ejakulasi dini adalah tingkat sensitif penis yang sangat berlebihan. Jika ini merupakan salah satu penyebab terjadinya ejakulasi dini , kita bisa mengakalinya dengan menggunakan kondom atau krim anestesi yang kiranya akan memperpanjang durasi ketika berhubungan badan dengan pasangan.

7. Setres

Kecemasan dan juga setres adalah masalah yang sangat umum terjadi pada pria terutama bagi yang masih muda, kurangnya pengalaman dan kecemasan bisa bertahan lama ini akan membawa trauma yang negatif ketika berhubungan badan.

Selain itu kurangnya istirahat ( tidur ) juga akan mempengaruhi masalah seksual pada pasangan. Maka dari itu cukupkanlah waktu istirahat harian kita yaitu minimal 7 jam sehari

Gejala – gejala ejakulasi dini

Bentuk dari ejakulasi dini yang lebih primer atau seumur hidup di tentukan oleh ciri ciri di bawah ini

1. Ejakulasi yang terjadi sebelum kita melakukan penetrasi seksual atau sekitar satu menit setelah penetrasi.

2. Tidak mampunya pria untuk bisa menunda ejakulasi setiap waktu

3. Konsekuensi pribadi yang negatif timbul seperti frustasi, atau bisa juga menghindari keintiman seksual

Bentuk dari ejakulasi dini yang sekunder adalah gejala prikologis pria atau pasangannya, bahkan bisa kedua duanya. Ciri – cirinya antara lain

1. Gelisah

2. Tekanan pada mental

3. Kepercayaan diri yang rendah

4. Kesulitan komunikasi dengan pasangan

5. Depresi

6. Dan rasa malu.

Langkah – langkah mengatasi ejakulasi dini

Dibawah ini merupakan beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk mengatasi terjadinya ejakulasi dini antara lain :

1. Menghindari kelelahan dan juga setres yang berlebihan

2. Menerapkan senam kegel secara rutin. Senam kegel ini sangatlah bermanfaat untuk      meningkatkan kemampuan otot penis bagian bawah, dengan kuatnya otot ini, akan        meningkatkan kemampuan kita untuk berhubungan badan.

3. Menjaga kesehatan dari penis kita dengan cara rutin memeriksakannya kedokter

4. Rajin berolahraga

5. Menjaga pola makan yang sehat

6. Menerapkan metode start dan stop, metoden ini bertujuan agar kita bisa                        mengendalikan ejakulasi. Caranya adalah dengan menghentikan penetrasi ketika akan mencapai orgasme dan melanjutkannya kembali ketika sensasi akan orgasme mulai mereda.

7.Menerapkan metode memeras, cara ini mirip seperti masturbasi, caranya adalah dengan meremas ujung penis dengan lembut ketika akan mengalami orgasme, setelah dirasa sensasi orgasme mulai mereda baru kita bisa melanjutkan kegiatan penetrasi 

8. Menggunakan alat kontrasepsi seperti kondom

9. Mengkonsumsi lidokin atau prilokain sesuai anjuran dokter

10. Melakukan aktivitas seks yang sehat, seperti menghilangkan kecemasan, rasa bersalah atau frustasi 

Demikianlah pembahasan artikel tentang cara mengatasi ejakulasi dini bagi kaum pria, semoga saja artikel ini bisa membantu pria – pria yang mengalami masalah pada hubungan seksualnya, sehingga hubungan seksual dengan pasangan bisa berjalan sesuai dengan harapan.

Selain artikel kesehatan, di dalam blog dunia guru 87 juga di sediakan perangkat administrasi dan artikel tentang pendidikan yang kiranya akan mempermudah bapak dan ibu guru di dalam melaksanakan tugasnya di sekolah.