Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Promes Bahasa Indonesia kelas 7 semester 2 – dunia guru 87

Promes Bahasa Indonesia kelas 7 semester 2
Foto oleh Rebecca Zaal dari Pexels

Promes Bahasa Indonesia kelas 7 semester 2 – dunia guru 87

Promes Bahasa Indonesia – Bahasa Indonesia kelas 7 ini harus disusunkan sebuah program, agar kegiatan pembelajaran bisa berjalan dengan baik dan sesuai dengan target yang telah di tentukan. Dengan adanya promes bahasa Indonesia, semua kegiatan kita lebih tertata dengan rapi.

Kita sangat terbantukan dengan adanya Promes Bahasa Indonesia ini, maka dari itu kita harus bisa menyusun promes ini lebih awal sebelum kita melaksanakan kegiatan belajar mengajar di dalam kelas 7 SMP.

Promes ini sendiri adalah turunan dari Prota yang telah kita susun sebelumnya, dan untuk menyusun Promes ini kita harus berpatokan pada prota yang telah kita miliki. Semakin baik Promes yang kita susun, semakin baik pula kegiatan pembelajaran yang akan kita lakukan. Karena semua kegiatan yang akan kita lakukan telah tertuang di dalam Promes bahasa Indonesia ini.

Seperti namanya Promes adalah program semester yang kita susun untuk satu semester, seperti artikel ini yang akan membahas promes bahasa Indonesia kelas 7 semester 2. Dalam promes ini akan terdapat beberapa materi antara lain menjadi pembaca yang efektif ( cerita yang bersifat fisik dan juga yang bersifat nonfiksi ),

Berkorespondensi dengan surat yang bersifat pribadi dan juga yang bersifat kedinasan, mengkreasikan puisi – puisi rakyat, dan mengkreasikan aneka fabel. Dari materi – materi ini akan kita alokasikan waktu yang sesuai agar semua materi bisa tersampaikan dan juga tidak akan mengalami kekurangan waktu.

Promes Bahasa Indonesia kelas 7 semester 2

Susunan promes ini masih sama seperti susunan promes – promes lainnya, mulai dari kop promes yang terdiri dari satuan pendidikan yang akan di isi dengan tempat tugas kita, mata pelajaran yang akan di isi dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia, 

Selanjutnya ada kelas/ semester yang akan kita isi dengan kelas VII semester 2, alokasi waktu yang biasanya akan kita isi dengan 6 jam / minggu ( rata – rata seperti itu ), yang terakhir adalah tahun ajaran yang akan kita isi dengan tahun ajaran yang sedang berlangsung.

Setelah kita selesai mengisi bagian kepala dari promes, kita akan lanjut ke dalam bagan promes inti. Bagan promes inti ini akan di mulai dari KI dan KD yang akan digambarkan oleh materi Bahasa Indonesia kelas 7 semester 2.

Selanjutnya pada tabel sebelah kanannya adalah tabel materi pelajaran, tabel ini akan kita isi dengan materi yang ada di kelas 7 semester 2. Lalu sebelah kanannya ada tabel alokasi waktu, isi dari tabel ini akan kita sesuaikan dengan waktu efektif belajar yang di sediakan oleh kalender pendidikan.

Promes Kelas 7 semester 2 Bahasa Indonesia

Setelah kita selesai mengisi tabel – tabel tersebut, kita akan beranjak lagi pada tabel sebelah kanannya yaitu tanggal pelaksanaan suatu materi . dan pada bagian akhir dari tabel ini adalah kolom keterangan, kolom ini akan di isi dengan keterangan – keterangan yang mendukung isi dari promes bahasa Indonesia.

Dan jangan sampai lupa untuk menginput identitas dari bapak dan ibu di bawah promes bahasa Indonesia ini. Selain identitas kita, identitas kepala sekolah juga harus kita sertakan di sisini karena kepala sekolah akan memeriksa isi dari promes ini sebelum membubuhi tanda tangannya.

Download Promes kelas 7 semester 2 Bahasa Indonesia

Promes Kelas 7 semester 2 Bahasa Indonesia ( LINK )

Demikianlah Promes Bahasa Indonesia untuk kelas 7 semester 2 yang bisa saya bagikan kali ini, semoga saja promes ini bisa membantu dalam menjalankan tugas dan kewajiban di sekolah.