Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Soal tema 1 kelas 3 kurikulum 2013 – dunia guru 87

Soal tema 1 kelas 3 kurikulum 2013 – dunia guru 87

Soal tema 1 – peserta didik kelas 3 harus mengadakan kegiatan penilaian soal tema 1 agar bisa mengetahui daya serap peserta didik setelah mengikuti pembelajaran di dalam kelas. Kegiatan penilaian ini akan menggambarkan sejauh mana peserta didik mampu menyerap materi – materi yang telah mereka pelajari.

Soal tema 1 kelas 3 kurikulum 2013
Foto oleh Dids dari Pexels

Seperti yang telah saya katakan di atas, soal tema 1 ini akan diberikan ke peserta didik apabila peserta didik telah mengikuti pembelajaran tema 1 di kelas. Maka dari itu pembelajaran tema 1 ini harus dilaksanakan dengan sebaik – baiknya agar hasil dari pelaksanaan soal tema 1 ini menjadi baik juga.

Agar tercapai pembelajaran yang baik, kita harus bisa mengkondisikan kelas kita terlebih dahulu. Tujuannya adalah agar kelas kita siap mengikuti kegiatan pembelajaran di dalam kelas, pengkondisian kelas ini antara lain mengecek kebersihan kelas, dan juga mengecek kesiapan peserta didik. setelah kita yakin kelas kita bersih dan kondusif, kita baru bisa melaksanakan kegiatan belajar mengajar sesuai dengan rencana yang telah di tetapkan.

Selain itu kita juga harus mempersiapkan pembelajaran yang kreatif dan inovatif, agar peserta didik lebih termotivasi mengikuti pembelajaran di dalam kelas. Penggunaan media pembelajaran sangat di rekomendasikan dalam rangka membangun kelas yang kreatif dan inovatif.

Pada materi pertumbuhan dan perkembangan makhluk hidup, saya biasanya menggunakan media gambar. Gambar – gambar yang saya siapkan biasanya saya cari di google, buku paket, koran dan lain sebagainya. Tapi saya lebih condong menggunakan gambar yang ada di google karena gambar tersebut lebih menarik, dan mampu mendongkrak konsentrasi peserta didik.

Soal tema 1 kelas 3

Di sela penampilan setiap gambar, akan saya adakan tanya jawab agar peserta didik mampu mengasah kemampuan berpikir kritis mereka, selain itu juga akan mampu menciptakan kondisi kelas yang aktif dan komunikatif. Dengan kondisi kelas yang aktif, otomatis hasil yang di harapkan dari pelaksanaan soal tema 1 kelas 3 ini akan lebih mudah tercapai.

Selain media gambar, pada materi pertumbuhan dan perkembangan mahkluk hidup ini , saya juga sering menggunakan media pembelajaran berupa video singkat. Video singkat yang saya pakai ini, biasanya berasal dari youtube, dan penyedia video video lainnya. Penggunaan media pembelajaran berupa video ini akan mengasah audio visual peserta didik, maka dari itu usahakan mencari video pembelajaran yang menarik dan sesuai dengan pembahasan materi. 

Selain hal diatas, dalam rangka mendongkrak hasil dari soal tema 1 ini, kita bisa mengkombinasikan pembelajaran dengan kegiatan berkunjung ke perpustakaan. Dalam perpustakaan terdapat banyak buku yang membahas tentang pertumbuhan dan perkembangan mahkluk hidup. Kita bisa memberikan tugas  untuk mencari pertumbuhan dan perkembangan beberapa mahkluk hidup di perpustakaan, hal ini akan mengasah kegiatan literasi yang selama ini tengah di gencarkan oleh pemerintah.

Untuk model pembelajaran yang biasa saya gunakan untuk materi pertumbuhan dan perkembangan mahkluk hidup adalah model pembelajaran berbasis project. Model pembelajaran berbasis project ini lebih saya pilih daripada model model pembelajaran lain, karena harapan saya dengan bantuan model pembelajaran ini peserta didik akan mampu membangun kreatifitasnya dan kerjasama mereka dalam kelompok. Tugas kita disini adalah memastikan semua peserta didik aktif dalam tugas masing – masing sehingga tugas peserta didik cepat terselesaikan.

Soal pat kelas 3 tema 1

Sebelum melaksanakan soal pat kelas 3 tema 1, bapak ibu guru harus membahas terlebih dahulu materi pertumbuhan dan perkembangan mahkluk hidup . materi pertumbuhan dan perkembangan mahkluk hidup ini akan di bagi lagi kedalam 4 subtema diantaranya ciri – ciri mahkluk hidup ( sub tema 1 ), pertumbuhan dan perkembangan manusia ( Sub tema 2 ), pertumbuhan hewan ( sub tema 3 ), pertumbuhan dan perkembangan tumbuhan ( sub tema 4 )

Materi pertumbuhan dan perkembangan mahkluk hidup ini harus bisa di serap dengan baik oleh peserta didik, karena materi ini akan muncul kembali pada kelas – kelas yang lebih tinggi. Oleh karena itu kita harus bisa memaksimalkan daya serap peserta didik dengan menggunakan model pembelajaran dan media pembelajaran yang telah kita pilih.

Soal tema 1 kelas 3 subtema 1 ini akan membahas tentang ciri – ciri mahkluk hidup, kita bisa mulai dengan ciri ciri mahkluk hidup yang ada di sekitar mereka. Harapan kita adalah ketika mereka menyelesaikan soal tema 1 kelas 3 subtema 1, hasilnya akan sesuai dengan ekspektasi kita .

Selanjutnya adalah soal tema 1 kelas 3 subtema 2 akan membahas pertumbuhan dan perkembangan manusia. Maka dari itu dalam pembelajaran subtema 2, saya akan menggunakan media pembelajaran berupa video pertumbuhan dan perkembangan manusia agar lebih mempermudah peserta didik dalam menyerap materi ini.

Untuk subtema 3 peserta didik akan mengikuti pembelajaran tentang pertumbuhan hewan. Media yang saya gunakan juga sama seperti subtema 2 berupa video singkat dan juga gambar yang akan membuat peserta didik lebih mudah dalam menyerap materi.

Yang terakhir adalah subtema 4 yaitu pertumbuhan dan perkembangan tumbuhan, pada materi ini biasanya saya akan melaksanakan kegiatan pengamatan. Peserta didik akan mengamati pertumbuhan tanaman yang mereka tanam dan melaporkan hasilnya di dalam kelas.

Download soal tema 1 kelas 3

Soal tema 1 kelas  3 subtema 1 ( LINK )
Soal tema 1 kelas 3 subtema 2 ( LINK )
Soal tema 1 kelas 3 subtema 3 ( LINK )
Soal tema 1 kelas 3 subtema 4 ( LINK )

Demikianlah artikel tentang soal tema 1 kelas 3 kurikulum 2013 yang bisa saya bagikan. Sampai jumpa lagi di artikel – artikel lainnya.