Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

3 cara tubuh langsing setelah melahirkan – dunia guru 87

3 cara tubuh langsing setelah melahirkan
Foto oleh Janko Ferlic: https://www.pexels.com/id-id/foto/wanita-hamil-1692050/


3 cara tubuh langsing setelah melahirkan – dunia guru 87

tubuh langsing – hamil adalah impian bagi setiap wanita yang ada di dunia ini, dengan hamil kehidupan kita akan menjadi lengkap dan lebih bahagia lagi. Perubahan bentuk tubuh ketika berjalannya proses kehamilan ini sangatlah kita banggakan, apalagi ketika tiba saatnya untuk melahirkan.

Selain kebahagiaan tersebut, yang biasanya menjadi permasalahan bagi hampir setiap wanita adalah bentuk tubuh yang berubah. Hal ini di sebabkan oleh pola makan yang cenderung tidak terkontrol ketika hamil, sehingga ketika selesai melahirkan bentuk tubuh kita tidak akan bisa kembali seperti ketika sebelum hamil.

Dunia guru 87 telah merangkum 3 latihan yang bisa kita lakukan agar tubuh langsing kita bisa kembali seperti dulu antara lain  

Olahraga latihan dada

Proses kehamilan dan kegiatan menyusui akan membuat payudara kita menjadi kendor, tapi jangan risau olahraga ini akan mampu untuk memperkuat otot – otot dari payudara kita, selain itu olahraga ini juga akan mampu untuk meningkatkan sirkulasi darah dan mampu meningkatkan produktivitas ASI kita. selain olahraga ini, kita juga harus memilih Bra yang sesuai dan baik agar payudara kita tudak turun karena bobot dari payudara yang bertambah.

Olahraga latihan dada yang bisa kita lakukan yaitu berdiri atau bisa juga dengan posisi duduk yang tegak. Kedua tangan kita salng berpegangan, angkat bagian siku agar bisa sejajar dengan bahu. Tangan yang saling berpegangan ini kita dorong sejauh – jauhnya secara bersamaan, usahakan tubuh dalam kondisi rileks dan bisa kita ulangi beberapa repetisi.

Latihan lainnya adalah kita bisa meletakkan tangan kita dibelakan punggung, dengan kondisi saling berpegangan, kemudian angkat kedua tangan hingga bisa sejajar dengan kepala, lakukan juga latihan ini dalam beberapa repetisi. Dan rasakan perubahannya hari demi hari

Olahraga otot perut

fungsi dari latihan otot perut ini adalah mengencangkan bagian perut pasca melahirkan, tapi bunda hanya boleh melaksanakan olahraga ini pasca melahirkan agar kita terhindar dari peregangan otot yang ada di punggung dan perut bunda.

Di bawah ini adalah cara latihan otot perut yang baik dan benar.

  • Bunda bisa mulai dengan berbaring dengan posisi lutut yang tertekuk, pastikan posisi telapak kaki kita menyentuh lantai, langkah selanjutnya adalah meletakkan jari kita pada bagian perut ( bagian perut yang mengalami perubawan warna ). Setelah itu angkatlah kepala dan bahu kita sambil merasakan bagian otot – otot di bawah tangan bunda 
  • Latihan berikutnya masih dengan posisi yang sama, tapi dengan posisi tangan kita yang saling menyilang di atas perut. Langkah selanjutnya adalah menarik tangan sambil mengangkat bagian kepala dan juga bahu bunda. Ulangi latihan ini berkali – kali secara berkesinambungan dan kurangilah latihan ini apabila perut bunda mulai terasa nyeri.
  • Latihan selanjutnya adalah masih juga dengan posisi berbaring, taruhlah kedua tangan bunda di tengah tengah bagian perut. Kemudian tariklah nafas secara perlahan – lahan dan rasakan perut bunda yang terangkat, setelah itu hembuskanlah nafas bunda sambil menarik bagian perut dengan kuat agar dapat membuang nafas sebanyak – banyaknya.
  • Latihan terakhir masih dalam posisi berbaring, tekuklah bagian kaki dengan tangan menyentuh lantai, kemudian bunda bisa mengangkat kepala secara perlahan – lahan, dan turunkanlah kembali, ulangi latihan ini dalam beberapa repetisi.

Olahranga bagian PINGGUL,PINGGANG dan juga PANTAT

Bunda bisa berbaring di lantai dengan posisi lutut tertekuk dan posisi posisi tangan terlentang kesamping.  Bagian kaki dan juga bagian bahu harus lurus, lutut juga harus rapat. Putar pinggang ke kanan dan juga ke kiri hingga menyentuh lantai, ulangi latihan ini beberapa kali